Menghilangkan jerawat dengan masker timun dan kopi
Menghilangkan jerawat dengan masker timun dan kopi - Jerawat bisa dibilang sebagai akibat dari minyak yang berlebih dan menimbun pori – pori kulit. Kebanyakan jerawat selalu meradang sebelum akhirnya menjadi berisikan cairan mirip nanah. Dalam beberapa kasus bahkan mengandung darah. Namun memencet jerawat sebagai tindakan untuk menghilangkan jerawat bukanlah hal yang bijak karena dapat menyebabkan iritasi dan efek yang buruk. Memencet jerawat dengan tangan yang kotor akan lebih berbahaya lagi. Kita harus pintar – pintar menjaga keinginan untuk memencet jerawat meskipun tangan kita sudah gatal ingin melakukannya. Memencet jerawat pun tidak boleh memakai tangan langsung, namun menggunakan alat khusus agar sekeliling jerawat tersebut tidak ikut terkena dampak dari tekanan membasmi jerawat tersebut.
Lalu bagaimana cara menghilangkan jerawat yang baik dan aman? Salah satu cara adalah memakai masker dari bahan alami, yang bisa kita dapat sendiri di rumah. Memang banyak krim – krim dan masker – masker buatan pabrik dan racikan dokter kulit yang bisa dijadikan solusi atau penyelesaian dari masalah jerawat ini, namun bukankah kita tidak tahu bahan apa saja yang digunakan? Hasilnya memang akan lebih cepat terlihat, namun yang harus kita perhatikan adalah efek setelah memakai produk – produk tersebut, apakah aman tanpa efek samping?untuk itu lebih bijak jika kita menggunakan bahan – bahan alami yang bisa kita dapatkan dari sekitar rumah dengan harga yang sangat murah dan stok yang tidak terbatas.
Bahan apa yang bisa kita gunakan? Timun adalah bahan yang paling tepat dipakai karena kelebihan timun selain membuat segar kulit dan cerah juga bisa membasmi minyak berlebih pada kulit. Hal ini sudah banyak diketahui oleh masyarakat umum, namun masih banyak yang menyepelekan. Padalah timun sudah banyak dipakai sebagai bahan baku pembuatan krim – krim pembersih wajah utnuk pembasmi jerawat. Yang kedua adalah kopi. Mengapa kopi? Karena kandungan kafein pada kopi ternyata mampu digunakan untuk mengusir jerawat. Hal ini belum banyak orang yang tahu. Selain itu kopi juga bisa mengusir minyak berlebih dan menghilangkan jerawat seperti layaknya timun. Lalu bagaimana cara menggunakannya?
Menghilangkan jerawat dengan masker timun
Cukup bersihkan timun lalu kupas kulitnya. Setelah itu iris tipis – tipis lalu usap – usapkan ke wajah yang berjerawat. Cara lain adalah dengan mencacah timun atau melembutkan dengan blender atau diparut, lalu dipakai untuk masker di wajah. Diamkan selama 20 menit atau setengah jam. Setelah itu bilas, dan aplikasikan kembali dengan masker baru. Setelah 20 menit, basuh muka dengan air dingin atau air keran biasa agar segar, lalu handuki perlahan. Gunakan masker ini dua hari sekali, atau jika anda berjerawat parah maka gunakan setiap hari. Gunakan sebelum tidur, namun pastikan wajah anda sudah bersih dan dibasuh dengan air hangat agar pori – pori terbuka. Timun mempunyai khasiat yang juara untuk menghilangkan jerawat.
Menghilangkan jerawat dengan masker kopi
Jangan salah. Kopi ternyata pun bisa digunakan untuk mengobati jerawat dan mencegah jerawat datang kembali. Caranya cukup mudah, cukup bersihkan wajah anda dengan air hangat, lalu handuki perlahan hingga airnya tidak ada. Racik kopi dengan menambah sedikit air agar membentuk pasta, lalu balurkan di muka anda sampai rata. Tunggu selama 20 menit lalu basuh dengan air biasa. Gunakan aplikasi ini setiap hari bagi yang mempunyai problem jerawat parah, dan dua hari sekali untuk mencegah jerawat datang kembali. Jerawat anda akan menghilang dan wajah pun bersinar cerah. Menghilangkan jerawat pun menjadi mudah dan dapat dilakukan sendiri.
Menghilangkan jerawat dengan masker timun dan kopi
Ternyata campuran timun dan kopi pun bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan jerawat. Cukup parut atau haluskan timun dan campurkan satu sendok kopi buubuk ke dalamnya. Aduk rata sehingga membentuk pasta, lalu balurkan ke wajah yang bersih dan sudah anda basuh dengan air hangat. Balurkan hingga rata dan tunggu selama 20 menit, lalu basuh muka dengan air biasa. Lakukan aplikasian ini dua hari sekali sebelum tidur, agar wajah anda bersih dari jerawat dan juga terhindar dari datangnya jerawat lagi. Tipsnya adalah, jangan menggosok terlalu keras jika mengaplikasikan ini karena akan merangsang keluarnya minyak berlebih.